ニコニコ (NIKO-NIKO) dalam Bahasa Jepang

GITAIGOKotoba, Onomatope

Yuhuuuuuuuuuu!

Hari ini bosan bahas jomblo terus, mau nuansa yang berbeda. Ah iya, gimana kalo bahas yang baru pacaran, setuju ya.. Kaum jomblo silakan terpuruk dulu eeaaa🤪🤪🤪🤪

Buat teman-teman yang baru aja pacaran, gimana sih rasanya? Senang? Bahagia? Itu pastilah ya. Bahkan, sering kali memamerkan senyuman secara spontan yang terlihat berseri-seri karena rasa senang yang mereka miliki.

Senyuman itu ada Onomatopenya lho. Yap benar sekali, ニコニコ(niko-niko).

Onomatope Niko-Niko

ONOMATOPE

ニコニコ / にこにこ
NIKO-NIKO
Tersenyum-senyum

Niko-niko adalah onomatope yang menjelaskan senyuman yang spontan tampak pada wajah dengan tulus dari hati dan seyuman yang berseri-seri karena senang.

Biasanya, rasa senang yang ada di dalam hati membuat wajah menunjukan ekspresi senyuman dan tidak jarang pula senyumannya membuat orang lain ikut senang melihatnya.

Niko-niko bisa digunakan pada berbagai senyuman. Salah satunya senyuman manis dari seorang bayi, senyum simpul karena dapat gajian, senyum semringah layaknya pelayan menyambut tamu, dan senyuman kebahagian lainnya.

Niko-niko sering juga diekspresikan dengan emoji lho. Salah salah satunya (o^∇^o), o(^▽^)o, dan masih banyak lagi. Yuk kita coba!

Contoh kalimat

あかちゃんがニコニコわらっている。かわいいなあ。
Akachan ga niko-niko waratte iru. Kawaii naa.
Bayi sedang senyum tertawa. Lucunya..

今日きょう給料きゅうりょうなので、みんなニコニコしている。
Kyoo wa kyuuryoobi na node, min’na niko-niko shite iru.
Karena hari ini hari gajian, semua orang tersenyum simpul.

彼女かのじょだれとでもニコニコはなしをします。
Kanojo wa dare to demo niko-niko nahashi o shi-masu.
Dia (♀) berbicara dengan senyum kepada siapapun.