Cara Menyampaikan Panggilan Telepon kepada Orang Lain dalam Bahasa Jepang Bisnis

cara menelepon dalam bahasa Jepang, kerja di perusahaan JepangBahasa Jepang untuk Kerja, kerja di perusahaan Jepang

Percakapan

(operator sedang berbicara dengan Ikeda dari Honda lewat tepepon)

Ikeda

おそりますが、人事部じんじぶのアグスさまをおねがいいたします。
Osore iri-masu ga jinji-bu no Agus-sama o onegai itashi-masu.
Maaf, bisa bicara dengan Bapak Agus dari bagian personalia?

operator

人事部じんじぶのアグスでございますね。少々しょうしょうちくださいませ。
Jinji-bu no Agus de gozai-masu ne. Shooshoo omachi kudasai mase.
Agus yang bagian personalia ya. Mohon tunggu sebentar.

(operator menyambungkan teleponnya kepada Agus)

operator

アグスさん、ホンダの池田様いけださまからお電話でんわはいっております。
Agus-san, Honda no Ikeda-sama kara o-denwa ga haitte ori-masu.
Pak Agus, ada telepon dari Pak Ikeda dari Honda.

Agus

ああ、池田いけださんですね。つないでください。
Aah, Ikeda-san desu ne. Tsunaide kudasai.
Oh ya, Bapak Ikeda ya. Tolong sambungkan teleponnya kepada saya.

operator

はい、かしこまりました。
Hai, kashikomari-mashita.
Ya, baiklah.

(Teleponnya disambungkan dengan Pak Agus)

Agus

池田様いけださま、おたせいたしました。アグスでございます。
Ikeda-sama, o-matase itashi-mashita. Agus de gozai-masu.
Bapak Ikeda, Maaf, sudah membuat Anda menunggu. Ini Agus.

Agus

いつもお世話せわになっております。
Itsumo o-sewa ni natte ori-masu.
Terima kasih atas bantuan dan kerja samanya yang selalu diberikan selama ini.

Ikeda

いつもお世話せわになっております。
Itsumo o-sewa ni natte ori-masu.
Terima kasih atas bantuan dan kerja samanya yang selalu diberikan selama ini.

Ikeda

ホンダの池田いけだです。
Honda no Ikeda-desu.
Ini Ikeda dari Honda.

Konfirmasi Nama Orang yang Dicari dan Ucapan Mohon Ditunggu

Ungkapan

[Nama]でございますね。少々しょうしょうちくださいませ。
[Nama] de gozai-masu ne. Shooshoo omachi kudasai-mase.
[Nama] ya. Mohon tunggu sebentar.

Penjelasan

Sebelum penerima telepon menyambungkan teleponnya dengan orang yang dicari penelepon, penerima telepon mengkonfirmasikan dulu nama orang yang dicari kepada penelepon tersebut. Jangan bubuhkan gelar kehormatan seperti “san” atau “sama” untuk nama orang yang dicari. Kami orang Jepang tidak menggunakan “san” atau “sama” terhadap anggota sekantor seperti “Bapak [nama]” atau “Ibu [nama]” dalam bahasa Indonesia pada saat menyebutkan namanya kepada orang luar kantor seperi tamu, klian, atau rekan bisnis walaupun kedudukan anggotanya lebih tinggi daripada pembicara dan penelepon menggunakan “san” atau “sama” terhadapnya.

Setelah itu, mintalah penelepon untuk menunggu sebentar dengan ucapan “shooshoo omachi kudasai mase”.

Benar atau Salah?

Salah!

× ちょっとってください。😥
× Chotto matte kudasai.
Selamat datang.

× おちください。😥
× Omachi kudasai.
Mohon ditunggu.

Benar!

少々しょうしょうちくださいませ。 🙂 
Shooshoo omachi kudasai mase.
Mohon tunggu sebentar.

Ucapan “chotto matte kudasai” yang bernuansa sangat informal ini kurang sopan jika digunakan dalam kegiantan bisnis atau kerja. Sedangkan, “omachi kudasai” yang berbahasa hormat juga masih kurang tepat digunakan karena penelepon tidak dapat mengetahui berapa lama harus ditunggu dari frasa “omachi kudasai” sehingga penelepon dapat saja merasa khawatir. Sampaikanlah permohonan untuk ditunggu secara sopan dan detail dengan ucapan “shooshoo omachi kudasai-mase”.

Cara Menyampaikan Telepon kepada Orang yang Dicari

Ungkapan

[Nama]さまからお電話でんわはいっております。
[Nama]-sama kara o-denwa ga haitte ori-masu.
Ada telepon dari [Nama]. (hormat).

[Nama]さまからお電話でんわです。
[Nama]-sama kara o-denwa desu.
Ada telepon dari [Nama].

Penjelasan

Ucapan di atas digunakan saat penerima telepon menyampaikan telepon yang masuk dari luar kepada orang yang dicari melalui telepon ekstensi. Jangan lupa gelar kehormatan “sama” atau “san” kepada penelepon dari luar meskipun peneleon tersebut tidak dapat mendengar percakapannya.

Benar atau Salah?

Salah!

× 電話でんわです。😥
× Denwa desu.
Ada telepon.

Benar!

[Nama]さまからお電話でんわです。 🙂 
[Nama]-sama kara o-denwa desu..
Ada telepon dari [Nama].

Janganlah menyambungkan telepon dari luar kepada orang yang dicari tanpa menyebut nama penelepon dari luar tersebut. Beritahukanlah telepon tersebut masuk dari siapa.