~かい (kai) dalam Bahasa Jepang
Kali ini kita akan mempelajari partikel akhir かい yang digunakan untuk membuat kalimat tanya dalam percakapan informal. Selain itu, kita juga akan membahas perbedaan antara partikel akhir かい dan だい yang dua-duanya mirip. Yuuuk!
Percakapan
うわーん (涙(涙(涙
どうしたの。
ブキティンギのおばあちゃんから手紙が届いて。
何て書いてたの?
「元気でやってるかい?ちゃんと食べてるかい?」って。
めちゃめちゃ食べてるじゃんw
うるさいなあ。でも、懐かしくて、涙でちゃった。
リナっておばあちゃんっ子だったからな。
Huwaaa 😭😭😭
Kenapa?
Dapat surat dari nenek yang di Bukitinggi.
Emang isinya apa?
Katanya “Apakah kamu baik-baik saja? Apakah makan dengan benar?”
Tapi, lu makannya banyak dong wkwk
Berisik, lu. Tapi, karena kangennya sampai nangis.
Iya, gua baru ingat Rina tuh cucu kesayagan nenek.
Pola Kalimat
KK/KS/KB(Bentuk Biasa)かい。
KK/KS/KB(Bentuk Biasa) kai.
(Apakah) KK/KS/KB?
Penjelasan
Partikel akhir かい dibubuhkan pada akhir kalimat untuk membuat kalimat tanya informal untuk mengajak bertanya, mengonfirmasi sesuatu, atau menunjukkan pertanyaan secara retoris kepada lawan bicara dengan nada akrab dalam percakapan.
かい ini biasanya digunakan oleh pria (atau terkadang nenek-nenek atau ibu-ibu) kepada orang yang hubungannya dekat atau status/usianya lebih rendah daripada pembicara, sehingga kurang digunakan oleh generasi muda.
Partikel akhir かい dapat dikatakan sebagai bahasa percakapan pria dari ですか atau ますか.
Contoh kalimat
今、どうしてる?元気でやってるかい?
Ima, doo shiteru? Genki de yatteru kai?
Bagaimana kabarmu sekarang? Apakah kamu baik-baik saja?
ちょっと手伝ってもらってもいいかい?
Chotto tetsudatte moratte mo ii kai?
Boleh minta tolong bantu sebentar?
今日、遊びに行ってもいいかい?
Kyoo, asobi ni itte mo ii kai?
Hari ini, saya boleh pergi main ke rumahmu?
君が娘を助けてくれたのかい?
Kimi ga musume o tasukete kureta no kai?
Apakah kamu yang menyelamatkan anak perempuan saya?
さっきからゲームばっかりしてるけど、宿題はもうできたのかい?
Sakki kara geemu bakkari shiteru kedo, shukudai wa moo dekita no kai?
Dari tadi main gim melulu, tapi apa PRmu sudah selesai?
ここまできて、あきらめちゃうのかい?
Koko made kite, akirame chau no kai?
Sudah sampai sejauh ini, tapi sekarang mau menyerah?
まだ、試験に受かると思ってるのかい?!
Mada, shiken ni ukaru to omotteru no kai?!
Masa, kamu masih berpikir bisa lulus pada ujian?!
そんなのオレにできるかい!
Sonna no ore ni dekiru kai!
Mana mungkin gua bisa melakukan yang kayak gitu!
勉強もせずにN1を受けるバカがいるかい!
Benkyoo mo sezu ni N1 o ukeru baka ga iru kai!
Mana mungkin ada orang bodoh sepertimu yang ikut ujian N1 tanpa belajar!
Perbedaan だい dan かい
partikel akhir だい dan かい keduanya digunakan untuk membuat kalimat tanya. Namun, だい hanya dibubuhkan pada kalimat yang mengandung kalimat tanya, sedangkan かい dibubuhkan pada kalimat yang tidak mengandung kalimat tanya yang dapat dijawab dengan はい atau いいえ.
Contoh
この人はだれ{✓だい / ×かい}?
Kono hito wa dare {✓dai / ×kai}?
Orang ini siapa?
*mengandung kalimat tanya. (pertanyaan terbuka)
彼が山田さん{×だい / ✓かい}?
Kare ga Yamada san {×dai / ✓kai}?
Apakah dia yang Yamada san?
*dijawab dengan “hai” atau “iie”.
☆Penjelasan partikel akhir だい yang lebih detail dapat Anda baca dari link di bawah 🙂