そうになる (soo ni naru) dalam Bahasa Jepang

JLPT N3, KK.Bentuk Masu, Perbedaan, Seri なる (naru)Kala dan Aspek, Tata Bahasa, Perbedaan, Seri なる (naru)

Gawat nih, tadi pagi gue hampir tabrak di jalan loh,,, bahasa Jepangnya "事故じこそうになった (jikori soo ni natta!!)"😱😱 Terus, habis itu, gue hampir terlambat masuk, "遅刻ちこくそうになった (chikoku shi soo ni natta)" wkwk. 🤣🤣

Yuhuuu, kali ini kita akan mempelajari bagaimana cara untuk menyatakan “hampir terjadi” dalam bahasa Jepang dengan menggunakan poka kalimat そうになる (soo ni naru), yuuuk. 🥳🥳🥳

Percakapan

Bahasa Jepang

朝、起きて、まだ4時だったから、サフール食べようと思ったら。

思ったら?

なんと、夕方の4時だったwkwk。あやうく、ご飯食べちゃいそうになったよ。

ああ、リナ、断食中だんじきちゅうだったね。ていうか、寝すぎ!何時間寝てるの。

てへ。

Pagi, aku bangun, dan karena masih jam 4, aku mau makan sahur, tapi...

Terus?

Ternyata jam 4 SORE. Wkwkwk.. aku hampir aja makan (batal puasa).

Oh, iya. Rina kan lagi puasa ya. Ehh, btw kamu kebanyakan tidur loh! Berapa jam kamu tidur.

Tee-hee 😛

Pola Kalimat

KK(Bentuk Masu) そうになる。
KK(Bentuk Masu) soo ni naru.
Hampir KK.

Penjelasan

Pola kalimat ini digunakan untuk menunjukkan keadaan yang hampir terjadi tetapi ternyata tidak terjadi. Keadaan yang hampir terjadi tersebut sering hal-hal yang negatif atau keliru bagi pembicara tanpa maksud pembicara. Selain itu, frasa そうになる terkadang disertai dengan kata keterangan seperti あやうく (nyaris), あわや (nyaris), dsb untuk menekankan keadaan berbahaya yang mendesak.

Contoh kalimat

電柱でんちゅうにぶつかりそうになった
Denchuu ni butsukari soo ni natta.
Hampir menabrak tiang listrik.

かわでおぼれて、そうになったことがある。
Kawa de oborete, shini soo ni natta koto ga aru.
Saya pernah hampir mati karena tenggelam di sungai.

かいで、みすぎてそうになった
Nomikai de, nomisugite haki soo ni natta.
Di pesta minum-minum, saya kebanyakan minum sampai hampir muntah.

毎年まいとし年末ねんまついそがしすぎてくるそうになる
Maitoshi, nenmatsu wa isogashi sugite ki ga kurui soo ni naru.
Setiap akhir tahun saya hampir jadi gila gara-gara terlalu sibuk.

会社がいしゃ同僚どうりょうかげ悪口わるくちわれてそうになった
Kaisha no dooryoo ni kage de waruguchi o iware naki soo ni natta.
Saya hampir menangis karena dijelek-jelekkan di belakang oleh rekan kerja.

今朝けさ渋滞じゅうたいまれて会社かいしゃ遅刻ちこくそうになった
Kesa wa juutai ni makikomarete kaisha o chikoku shi soo ni natta.
Tadi pagi, karena terjebak macet, saya hampir saja terlambat ke kantor.

被告ひこくによると、うそがばれそうになったので殺害さつがいにおよだとのことだ。
Hikoku ni yoru to, uso ga bare soo ni natta node satsugai ni oyonda to no koto da.
Menurut terdakwa, dia membunuhnya karena kebohongannya hampir ketahuan.

あまりにはらったので、おもわず相手あいてなぐそうになった
Amari ni hara ga tatta node, omowazu aite o naguri soo ni natta.
Tanpa sadar, saya hampir memukul lawan saya karena terlalu marah.

かねがなくなりそうになったら、またおくりますのでってください。
Okane ga nakunari soo ni nat tara, mata okuri masu node, itte kudasai.
Kalau hampir kehabisan uang, tolong kasih tahu ya, nanti saya akan mengirimkannya lagi.

ヤクザへのうそがばれて、あやうくころされそうになった
Yakuza e no uso ga barete, ayauku korosare soo ni natta.
Karena ketahuan berbohong ke yakuza, saya nyaris dibunuh.

Perbedaan antara そうになった dan ところだった

Terdapat pola kalimat yang mirip, yaitu ところだった. ところだった juga menunjukkan keadaan yang hampir terjadi tetapi tidak terjadi. Namun, ところだった lebih menekankan kelolosan dari terjadinya hal-hal yang buruk pas sebelum kejadian tersebut terjadi.

そうになった
Shini soo ni natta.
Hampir mati. (keadaannya menjadi hampir mati)
*menjelaskan keadaan yang hampir terjadi.

ところだった
Shinu tokoro datta.
Hampir mati. (tapi ternyata tidak mati)
*menekankan kelolosan dari bahaya.


☆Penjelasan ところだった yang lebih detail dapat Anda baca dari link di bawah. 🙂